Sosialisasi kegiatan siti rupawan

Sosialisasi  Sistem integrasi Rumah Potong Hewan dan pelaku Usaha Pemotongan Hewan (Siti Rupawan) 
UPTD Rumah Potong Hewan Batulicin Dinas Ketahanan pangan dan Pertanian - 
Tanggal 24 April 2024
Sosialisasi Sistem integrasi Rumah Potong Hewan dan pelaku Usaha Pemotongan Hewan (Siti Rupawan) UPTD Rumah Potong Hewan Batulicin Dinas Ketahanan pangan dan Pertanian - Tanggal 24 April 2024

Guna optimalisasi jumlah pemotongan di UPTD Rumah Potong Hewan Batulicin Kab. Tanah Bumbu maka melalui Aksi Perubahan kualitas Pelayanan Publik Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan V Tahun 2024 oleh drh. Ali Mubin selaku Kepala UPTD Rumah Potong Hewan Batulicin mengambil judul dalam aksi perubahannya yaitu Optimalisasi Pemotongan Hewan melalui Sistem Integrasi Rumah Potong Hewan dan Pelaku Usaha Pemotongan Hewan (Siti Rupawan).

Oleh karena itu di lakukan sosialisasi yang bertempat di Kantor UPTD Rumah Potong hewan yang bertempat di desa Gunung Besar kecamatan Simpang Empat. Dalam sosialisasi ini mengundang Stakeholder (Pol PP dan damkar, Kematan Simpang Empat, UPTD Puskeswan, BPP serta Desa dan Kelurahan ) dan pelaku usaha yang berhubungan dengan produk daging di antaranya Pelaku usaha pemotongan hewan, pelaku usaha penjualan daging beku pelaku usaha penggilingan daging, peserta yang hadir sekitar 50 orang. Sosialisasi di hadiri oleh Kepala Bidang peternakan dan Kesehatan Hewan kab. Tanah Bumbu BPk  Andrie Juniar Tenggara, SP.  sebagai wakil dari Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan pertanian selaku membuka acara tersebut.

Paparan materi di berikan oleh drh. Ali mubin mengenai UPTD Rumah Potong Hewan dan Sistem Integrasi Rumah Potong Hewan dan pelaku Usaha Pemotongan Hewan (Siti Rupawan). Dimana UPTD Rumah Potong Hewan sendiri sudah berdiri sekitar 8 tahun tetapi belum optimal jumlah pemotongan hewan karena pelaku usaha masih belum semua berpindah dari pemotongan di Rumah ke Rumah Potong Hewan milik Pemerintah. Sistem integrasi ini sendiri bertujuan guna saling berperan penting satu sama lain untuk Kesehatan Masyarakat veteriner di kab. Tanah Bumbu yang lebih baik. Dengan adanya sistem integrasi ini di harapkan Masyarakat memilih produk daging yang berasal dari pemotongan hewan di UPTD RPH Batulicin karena sudah di lakukan pemeriksaan Kesehatan hewan maupun daging dan ikutannya oleh petugas dokter hewan yang ada di UPTD Rumah Potong Hewan batulicin sehingga menjamin produk daging yang di konsumsi Masyarakat melalui pemotongan di UPTD RPH Batulicin.

  • Pengunjung Hari Ini: 13
  • Kunjungan Hari Ini: 14
  • Total Pengunjung: 4396
  • Total Kunjungan: 5583
  • Pengunjung Online: 1